Gambar Sampul Bahasa Indonesia · BAB 2 LINGKUNGAN
Bahasa Indonesia · BAB 2 LINGKUNGAN
SeptiLestari

22/08/2021 08:51:54

SD 4 KTSP

Lihat Katalog Lainnya
Halaman

Bab 2 Lingkungan

17

LINGKUNGAN

○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○

17

BAB

2

Ayo ceritakan gambar di atas dengan bahasamu sendiri!

Kata Kunci:

Menulis

Kamus

Sahabat pena

Setelah mempelajari bab ini siswa diharapkan mampu:

Menulis surat untuk teman sebaya tentang pengalaman atau cita-cita dengan bahasa yang baik dan

benar.

Menjelaskan kembali secara lisan atau tulis penjelasan tentang simbol daerah atau lambang korps.

Menemukan makna dan informasi secara tepat dalam kamus/ensiklopedi melalui membaca memindai.

Menjelaskan petunjuk penggunaan suatu alat dengan bahasa yang baik dan benar.

Tujuan Pembelajaran:

Sumber: Dokumentasi penulis

Bahasa Indonesia SD/MI 4

18

Peta Konsep

Lingkungan

Menulis Surat Untuk Teman Sebaya

Penggunaan Huruf Besar

dan Tanda Titik

Menjelaskan Kembali Penjelasan

Tentang Gambar

Membaca Memindai

Menyusun Kamus Kecil

Petunjuk Penggunaan Suatu Alat

Menjelaskan Petunjuk

Penggunaan Suatu Alat

Menulis

Mendengarkan

Membaca

Berbicara

Bab 2 Lingkungan

19

1. Menulis Surat untuk Teman Sebaya

Pernahkah kamu menulis surat kepada temanmu? Jika pernah,

apakah yang kamu bicarakan? Surat kepada teman yang pernah kamu

tulis tersebut termasuk dalam surat pribadi. Surat pribadi ditulis oleh

seseorang dan ditujukan kepada orang lain seperti teman sebaya,

saudara, dan lain sebagainya.

Surat pribadi kebanyakan berisi tentang sebuah pengalaman yang

mengesankan atau cita-cita kita. Baca dan pelajarilah contoh surat pribadi

di bawah ini!

A.

Menulis

Yogyakarta, 17 Agustus 2007

Ytc.

Irwan

di Aceh

Assalamu alaikum wr. wb.

Apa kabar sahabatku Irwan, semoga kamu baik-baik saja

di Aceh sana. Ketika saya menulis surat ini, masyarakat

Yogyakarta sedang bersuka cita merayakan Hari Kemerdekaan

Republik Indonesia. Di setiap sudut kota, tampak semarak

dengan diadakannya berbagai lomba dan pawai kemerdekaan.

Teman, masyarakat Yogyakarta ketika itu tampak gembira

semua. Tidak ada yang bersedih, semua gembira. Seolah

mereka telah melupakan segala kesusahan. Tentunya kamu

masih ingat, selang beberapa bulan setelah kotamu dihantam

Sumber: Dokumentasi penulis

Bahasa Indonesia SD/MI 4

20

2. Penggunaan Huruf Besar dan Tanda Titik

Ketika kamu menulis surat maka hendaknya ditulis menggunakan

ejaan yang benar. Ejaan yang benar tersebut, antara lain adalah

penggunaan huruf besar dan penggunaan tanda titik dengan benar.

gelombang Tsunami, kotaku diguncang oleh gempa yang dahsyat.

Kedua bencana itu memakan korban yang sangat banyak.

Namun, aku bersyukur karena aku, kamu, dan keluarga kita dapat

selamat dari kedua bencana tersebut.

Sahabat, saat ini masyarakat Yogyakarta telah melupakan

saat kelam itu, walaupun dengan bertahap. Kami semua sadar,

jika kami larut dalam kesedihan, maka masa depan kami akan

semakin kelam. Tentunya kamu dan masyarakat di sekitarmu pun

begitu pula.

Sahabat, bertepatan dengan hari kemerdekaan ini, marilah

kita bangun negara ini. Marilah kita lanjutkan perjuangan para

pahlawan yang telah gugur membela tanah air ini dengan selalu

belajar tekun.

Teman, saya rasa cukup sekian surat dari saya. Akan

kutunggu surat balasan darimu. Jika ada kesalahan maupun hal

yang menyinggung perasaanmu dalam surat ini saya mohon maaf.

Wassalamu alaikum wr. wb.

Temanmu,

Dwi Susanto

Jawablah pertanyaan berikut setelah kamu membaca contoh surat pribadi

di atas!

1. Siapakah pengirim surat di atas?

2. Di manakah asal pengirim surat di atas?

3. Ditujukan kepada siapa surat di atas?

4. Di manakah asal penerima surat di atas?

5. Apakah isi surat di atas?

Pelatihan

Bab 2 Lingkungan

21

a. Penggunaan Huruf Besar

Penggunaan huruf besar dengan benar adalah hal yang penting dalam

kegiatan menulis. Penggunaan huruf besar tersebut, antara lain

ØØ

ØØ

Ø

Menulis nama (orang, tempat, bahasa, lembaga).

Contoh: Andi, kota Surabaya, bahasa Indonesia, Dewan Perwakilan

Rakyat (DPR).

ØØ

ØØ

Ø

Menulis singkatan.

Contoh: TNI, MPR, KUD.

ØØ

ØØ

Ø

Menulis judul sebuah karangan.

Contoh: Kebersihan Lingkungan.

ØØ

ØØ

Ø

Pada awal kalimat.

Contoh: Akan kutunggu surat balasan darimu.

b. Penggunaan Tanda Titik

Tanda titik digunakan pada saat kita akan mengakhiri sebuah kalimat,

akhir singkatan, dan untuk satuan hitung.

Contoh:

ØØ

ØØ

Ø

Candi Borobudur adalah salah satu objek wisata yang sangat indah.

ØØ

ØØ

Ø

Assalamu alaikum Wr. Wb.

ØØ

ØØ

Ø

Yth. Bapak Budi

ØØ

ØØ

Ø

Hampir 1.500 orang menghadiri acara tersebut.

Tulis kembali kalimat di bawah ini dengan menggunakan ejaan yang benar!

1. saudaranya bernama toni

2. banjir itu merusak hampir 12000 rumah penduduk

3. aku bersekolah di sd 1 sukasari

4. kakaknya bekerja di bali

5. buku yang berjudul kumpulan dongeng dunia dijual dengan harga

rp 150000,00

Tulislah sebuah surat pribadi yang ditujukan kepada temanmu yang berisi tentang

pengalaman atau cita-cita dengan menggunakan ejaan yang benar!

Tugas

Pelatihan

Bahasa Indonesia SD/MI 4

22

1. Menjelaskan Kembali Penjelasan Tentang Lambang

Pernahkah kamu mengirim surat atau mengirim sebuah paket? Surat

atau paket tersebut tentunya kamu kirimkan melalui Kantor Pos terdekat.

Kamu pasti pernah melihat lambang Kantor Pos Indonesia. Tahukah kamu

maksud lambang tersebut?

Dengarkanlah penjelasan tentang Lambang Kantor Pos Indonesia

yang dibaca oleh temanmu dengan penuh konsentrasi!

B.

Mendengarkan

Lambang Kantor Pos Indonesia

Ilustrasi lambang Pos Indonesia adalah seekor burung

merpati yang terbang dengan cepat. Di belakang gambar

burung merpati terdapat gambar lingkaran. Di bawah kedua

gambar tersebut terdapat tulisan POS INDONESIA.

Burung merpati adalah lambang jasa pos. Hal ini disebabkan

karena pada zaman dahulu, masyarakat melakukan kegiatan

surat menyurat dengan orang lain dalam jarak yang jauh

menggunakan burung merpati pos. Adapun gambar lingkaran

menggambarkan dunia.

Dengan demikian, lambang Pos Indonesia dapat digambarkan seekor

burung merpati pos sedang terbang dengan cepat. Burung tersebut

mengelilingi Bumi.

Gambar tersebut dapat diartikan bahwa Pos Indonesia adalah jasa

pengiriman surat yang dapat melayani ke semua penjuru dunia. Pengiriman

itu dapat dilakukan dengan waktu yang cepat.

Jawablah pertanyaan berikut setelah kamu menyimak penjelasan yang dibacakan

oleh temanmu!

1. Terdiri atas gambar apa sajakah lambang Pos Indonesia?

2. Jelaskan arti masing-masing gambar tersebut!

3. Apa makna secara keseluruhan lambang Pos Indonesia?

4. Menurutmu, apakah lambang tersebut sudah sesuai? Berikan alasanmu!

Pelatihan

1. Bentuklah kelompok belajar. Masing-masing kelompok terdiri atas empat orang.

2. Carilah simbol daerah/lambang korps, kemudian carilah maknanya!

3. Bacakan hasil pekerjaan kalian di kelas!

4. Kelompok lainnya memerhatikan pembacaan. Selanjutnya jelaskan kembali makna

lambang tersebut.

Tugas

Sumber: wikipedia

Bab 2 Lingkungan

23

1. Membaca Memindai

Pernahkah kamu melakukan kegiatan membaca memindai?

Membaca memindai adalah salah satu teknik dalam keterampilan

membaca. Kemampuan membaca memindai sering kamu lakukan ketika

kamu membaca kamus, ensiklopedi, membaca jadwal acara, daftar

absensi kelas, dan lain sebagainya.

Ketika kamu membaca kamus/ensiklopedi, kamu lakukan tentunya

tidak membaca secara keseluruhan. Akan tetapi, yang kamu baca adalah

kata atau istilah yang sedang kamu cari.

Perlu kamu ketahui, kamus dan ensiklopedi adalah buku yang di

dalamnya berisi tentang arti/makna kata atau istilah. Perhatikan contoh

kamus berikut, kemudian kerjakan soal-soal latihan di bawah ini!

Adopsi

, mengambil anak orang lain untuk dijadikan anak angkat secara

sah melalui catatan sipil

Agrobisnis

, usaha yang berhubungan dengan tanah pertanian/

bercocok tanam

Badak

, binatang yang bercula (bertanduk di atas hidungnya)

Dahaga

, haus; tenggorokan terasa kering dan ingin sekali minum

Fakta

, kenyataan seperti apa yang sebenarnya terjadi, yang terbukti

seperti apa yang terlihat

Pasrah

, (keadaan) menyerah sepenuhnya (biasanya karena tidak

sanggup mengatasi kesukaran yang dihadapi)

Tahun

, satu masa yang lamanya 12 bulan

Tali

, benda yang biasa digunakan untuk mengikat sesuatu

Tempat

, sesuatu yang dipakai untuk meletakkan atau menyimpan

sesuatu; wadah

Waduk

, 1 kolam besar tempat menyimpan air untuk mengairi sawah

(terutama kalau musim kemarau); 2 menara air tempat menampung

air persediaan

Sumber: Kamus Umum Bahasa Indonesia

C.

Membaca

Jawablah pertanyaan berikut setelah kamu membaca contoh kamus di atas!

1. Ada berapa kata/istilah dalam contoh kamus di atas?

2. Berada di urutan ke berapakah kata/istilah ‘badak’?

3. Apakah arti/makna kata ‘adopsi’?

4. Apakah arti/makna kata ‘tali’?

5. Kata/istilah apakah yang memiliki dua arti?

Pelatihan

Bahasa Indonesia SD/MI 4

24

2. Menyusun Kamus Kecil

Seperti yang telah kamu ketahui, kamus disusun berdasarkan urutan

abjad. Sebenarnya, kamu pun bisa menyusun sebuah kamus kecil. Sesuai

dengan namanya, kamus kecil adalah kamus yang hanya terdiri atas kata

atau istilah tertentu.

D.

Berbicara

1. Cobalah kamu susun sebuah kamus kecil berdasarkan kata atau istilah pendidikan

di bawah ini!

a. belajar

f.

membaca

b. sekolah

g. pelajaran

c. guru

h. seragam

d. siswa

i.

pensil

e. buku

j.

tugas

2. Buatlah sebuah kamus kecil yang terdiri atas kata atau istilah tentang lingkungan

dengan disertai maknanya. Susunlah kamus kecilmu berdasarkan pelajaran yang

telah kamu terima sebelumnya!

1. Petunjuk Penggunaan Suatu Alat

Setiap kali kamu akan menggunakan suatu alat, ada baiknya bila

kamu membaca petunjuk penggunaan alat tersebut. Hal ini dilakukan

untuk menghindari kecelakaan atau kerusakan yang akan terjadi dalam

menggunakan alat tersebut.

Berikut ini adalah contoh petunjuk penggunaan alat. Baca dan

pelajarilah petunjuk penggunaan alat tersebut!

Petunjuk Penggunaan Kompor Gas

1. Tempatkan kompor gas di tempat yang terdapat sirkulasi udara

cukup dan jauhkan dari jangkauan anak-anak.

2. Bukalah keran penghubung antara gas dengan kompor.

3. Jika di tempat tersebut terdapat bau gas yang menyengat,

jangan nyalakan kompor. Akan tetapi, tutup kembali keran

penghubung. Hal ini bisa terjadi karena adanya kebocoran gas.

4. Jika tidak terdapat bau gas, nyalakan kompor gas.

5. Jangan biarkan api menyala tanpa dipergunakan untuk

memasak.

6. Saat memasak, gunakan kekuatan api sedang. Hindari

penggunaan api dengan kekuatan terlalu besar.

7. Ketika memasak, jangan tinggalkan kompor dalam waktu yang

lama.

8. Jika telah masak, segera angkat masakan.

9. Setelah selesai memasak, segera matikan kompor.

10. Tutup kembali keran penghubung antara gas dengan kompor.

Tugas

Sumber: Dokumentasi penulis

Bab 2 Lingkungan

25

2. Menjelaskan Petunjuk Penggunaan Suatu Alat

Setelah kamu membaca petunjuk penggunaan kompor gas tersebut,

cobalah jelaskan kembali petunjuk tersebut secara lisan dengan bahasa

yang baik dan benar. Sebelumnya, kamu harus memiliki pemahaman

terhadap petunjuk penggunaan alat tersebut.

○○○○○○○○○○○○○○○○○○○

○○○○○○○○○○○○○○○○○○○

1. Hal-hal yang harus diperhatikan dalam menulis surat pribadi adalah:

a. Mencantumkan nama dan alamat pengirim.

b. Mencantumkan nama dan alamat tujuan.

c. Isi surat tidak sulit untuk dipahami.

d. Isi surat bisa berisi tentang pengalaman atau cita-cita.

e. Surat ditulis dengan menggunakan ejaan yang benar.

2. Hal yang harus diungkapkan dalam menjelaskan kembali simbol daerah daerah

atau lambang korps adalah:

a. Terdiri atas gambar apa saja simbol/lambang tersebut.

b. Apa arti atau makna gambar tersebut.

c. Apa makna secara keseluruhan simbol atau lambang tersebut.

3. Gambar dalam simbol wilayah/lambang korps harus memiliki kesesuaian dengan

makna yang diharapkan.

4. Ketika kita membaca kamus atau ensiklopedi, teknik membaca yang tepat kita

gunakan adalah teknik membaca memindai.

5. Kata atau istilah dalam kamus/ensiklopedi disusun berdasarkan urutan abjad.

6. Dalam melakukan kegiatan menjelaskan kembali petunjuk penggunaan suatu alat

secara lisan, hal yang harus dikuasai terlebih dahulu adalah pemahaman terhadap

petunjuk penggunaan tersebut.

RANGKUMAN

Carilah sebuah petunjuk penggunaan alat yang lain. Jelaskan kembali petunjuk

tersebut secara lisan!

Tugas

123456789012345678901234567890

1

2345678901234567890123456789

0

1

2345678901234567890123456789

0

1

2345678901234567890123456789

0

1

2345678901234567890123456789

0

1

2345678901234567890123456789

0

123456789012345678901234567890

Refleksi

Sudahkah kamu memahami materi bab ini dengan baik? Jika belum, jangan ragu untuk

bertanya kepada gurumu. Kalian dapat belajar melalui sumber belajar lainnya, seperti

surat kabar, majalah, atau internet.

Bahasa Indonesia SD/MI 4

26

Kerjakan di buku latihanmu.

A. Pilihlah jawaban yang paling benar!

1. Seseorang menulis surat pribadi kebanyakan berisi tentang ....

a. pengalaman dan permainan

b. cita-cita dan berita aktual

c. cita-cita dan pengalaman

d. berita aktual dan pengalaman

2. Penulisan huruf besar digunakan ketika ....

a. menulis sebuah kejadian

b. menulis singkatan

c. pada awal kalimat

d. menulis judul karangan

3. Salah satu gambar yang terdapat dalam lambang Pos Indonesia adalah ....

a. burung garuda

b. burung merpati pos

c. pohon beringin

d. kotak pos

4. Pos Indonesia adalah perusahaan yang bergerak di bidang ....

a. pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat

b. hiburan dan kreativitas

c. pelestarian lingkungan

d. jasa pengiriman surat dan paket

5. Ketika kamu membaca kamus atau ensiklopedi, teknik membaca yang kamu gunakan

adalah ....

a. membaca nyaring

c. membaca pemahaman

b. membaca cepat

d. membaca memindai

6. Kata/istilah dalam kamus atau ensiklopedi disusun berdasarkan ....

a. urutan abjad

b. arti/maknanya

c. pemakaian katanya

d. kedudukan kata/istilahnya

7. Berikut ini kejadian yang disebabkan dari penyalahgunaan kompor gas adalah ....

a. kebakar

an

c. banjir

b. wabah gas berac

un

d. tanah longsor

8. Alasan kenapa kompor gas harus segera dimatikan jika telah selesai memasak

adalah ....

a. memasuki waktu makan

b. dapat mengganggu tetangga sebelah

c. untuk menghemat bahan bakar

d. kompor gas perlu diistirahatkan

EVALUASI

○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○

Bab 2 Lingkungan

27

9. Di bawah ini urutan kata yang sesuai abjad adalah ....

a. sistem, lingkungan, ak

tif

c. hutan, pohon, air

b. aktif, sehat, terampil

d. padat, cair, gas

10. Di bawah ini kalimat yang sesuai dengan ejaan yang benar adalah ....

a. Adiknya bernama andi.

b. Perawatan gigi hendaknya dilakukan sejak dini.

c. Pembinaan sopan santun terhadap pelajar harus digalakkan kembali

d. Hari Sabarno adalah pengusaha terkenal.

B. Isilah titik-titik di bawah ini dengan tepat!

1. Surat pribadi biasanya ditujukan kepada ....

2. Dalam menulis surat pribadi, kita harus mencantumkan nama dan ... pengirim.

3. Surat yang telah kita tulis bisa dikirim ke tujuan melalui jasa ....

4. Setiap gambar dalam sebuah simbol/lambang harus memiliki ....

5. Lambang negara Republik Indonesia adalah ....

6. Selain kamus dan ensiklopedi, buku yang dibaca dengan menggunakan teknik

membaca memindai adalah ....

7. Anak – Aman – Buka

Kata-kata di atas jika diurutkan berdasarkan abjad akan menjadi ....

8. Petunjuk penggunaan suatu alat dibuat untuk menghindari ....

9. Ibukota negara kita adalah DKI Jakarta. Tulislah kembali dengan ejaan yang benar.

10. Dalam melakukan kegiatan menjelaskan petunjuk penggunaan suatu alat, kita harus

... terhadap petunjuk penggunaan tersebut.

C. Kerjakan soal-soal di bawah ini!

1. Buatlah sebuah surat pribadi yang ditujukan kepada teman sebayamu. Gunakan ejaan

yang baik dan benar!

2. Apakah alasan burung merpati menjadi salah satu gambar dalam lambang Pos

Indonesia?

3. Carilah lima kata/istilah tentang olahraga disertai maknanya. Selanjutnya, buatlah

menjadi kamus kecil!

4. Buatlah petunjuk penggunaan setrika listrik!

5. Buatlah sebuah paragraf yang menggambarkan tentang lingkungan sekolahmu!